Stylish, Ini Dia 5 Jenis Pashmina Instan yang Cocok Untuk Kamu

Share on facebook
Share on google
Share on twitter
Share on linkedin

Biasanya, agar tampil stylish perempuan mengenakan banyak jilbab agar bisa dikreasikan. Namun, kini pashmina instan pun juga bisa membuat tampilanmu stylish hanya dengan waktu yang cukup singkat. Terlebih kamu tidak perlu repot membuat kreasi dari pashmina instan ini karena sudah ada modelnya sendiri. Lihat yuk, pashmina instan yang cocok untuk kamu!

Pashmina Instant Ayda Emboss Stylish

Pashmina instan yang satu ini memiliki banyak sekali pilihan warna. Ada burly wood, carrebean green, cherry blossom pink, cooper brown, mauvelous salmon, offwhite, pacific blue, dan purple mountains. Melihat dari namanya saja, kamu pasti sudah sangat tertarik untuk mencobanya kan? Pastinya akan mudah mengombinasikan dengan pakaian yang dipakai. 

Pashmina Instant Ayda Emboss Stylish sangat cocok buat kamu yang tidak ingin ribet mengkreasikan model hijab untuk dipakai sehari-hari. Kamu hanya tidak memakainya saja tanpa butuh peniti ataupun jarum pentul. Desainnya juga sangat stylish, cocok dipakai kalangan remaja hingga orang tua.  Dengan pilihan bahan bubble pop crepe emboss membuat pashmina instan ini nyaman dipakai dan tidak gampang kusut. 

Pashmina Instant Ayda Polos

Pashmina instan tidak hanya bagus yang bermotif saja, pashmina polos juga cocok dan gampang buat dikombinasikan dengan pakaian motif saja. Hanya tinggal sesuaikan saja warnanya. Ada pilihan warna aquamarine, brown, coral serenade, electric blue, light plum, maroon, oriental fuschia, pigeon grey, purple statice, rosewood, salmon, seatle grey, seweed, thistle, dan tiffany blue. 

Pashmina instan ini tidak ribet saat digunakan, tinggal masukkan saja ke kepala dan posisikan hingga pas. Pashmina Instant Ayda Polos memiliki ukuran kurang lebih 80x145cm, kira-kira mampu menutupi hingga bagian dada sehingga bisa juga untuk tampilan syar’i. Pashmina instan ini juga tidak gampang kusut karena terbuat dari bubble pop crepe. 

Pashmina Instant Motif Nada

Pashmina instan ini memiliki dua pilihan motif yaitu bunga-bunga  dan kotak-kotak kecil simetris. Sangat cantik dan bisa digunakan untuk sehari-hari. Jika kebanyakan pashmina bagian ujung kepalanya kusut, Pashmina Instant Motif Nada ini tidak demikian. Bagian ujung kepalanya bisa kaku dan runcing. Ukurannya juga lumayan panjang jika ingin dipakai untuk tampilan syar’i yaitu 72x205cm. 

Buat kamu yang suka jilbab praktis tinggal pakai tana butuh jarum pentul dan juga peniti, bisa banget mencoba Pashmina Instant Motif Nada. Bahannya terbuat dari bubble crepe yang nyaman, lembut, dan tidak mudah kusut saat dikenakan. 

Pashmina Instant Hana Emboss

Buat kamu yang suka model jilbab dengan dua layer di bagian kepala, bisa mencoba Pashmina Instant Hana Emboss ini. Pilihan warnanya juga banyak, ada burly wood, carrebean green, cherry blossom pink, pacific blue, dan purple mountains. Dengan banyaknya pilihan warna ini, kamu bisa mudah menyesuaikan warnanya dengan pakaian yang kamu kenakan. 

Bahan Pashmina Instant Hana Emboss adalah bubble crepe emboss yang lembut dan jatuhnya pas membentuk wajah sehingga memberi kesan cantik saat dikenakan. Kamu bisa mengenakan pashmina instan ini menghadiri acara formal karena memang model pashminanya sangat cantik dan memiliki kesan mewah dengan motif bunganya yang menggunakan teknik emboss. 

Pashmina Instant Hana Motif

Ada tiga pilihan warna utama dari pashmina instan ini yaitu diamond cyan, diamond red, dan diamond salmon. Model Pasmina Instant Hana Motif ini sama dengan yang versi Emboss namun berbeda pada motifnya saja. Pashmina instan ini bisa kamu kenakan untuk aktivitas sehari-hari. Buat kalangan mahasiswa bisa dipakai untuk pergi kuliah. Sedangkan untuk kalangan orang tua sangat pas jika dipakai untuk menghadiri acara pengajian.

Semua jenis pashmina instan di atas bisa kamu dapatkan di EstrellaShop dengan harga yang sangat terjangkau di bawah seratus ribuan. Selain itu, EstrellaShop juga menyediakan gamis dan khimar cantik untuk pemakaian sehari-hari. Buruan cek katalog lengkapnya di https://estrellashop.id

Back To Home